Kemah Besar Kepanduan Hizbul Waton Kwarcab Menganti Tumbuhkan Kreativitas dan Cinta Nusantara

oleh -326 Dilihat

MEMORANDUM – Kwartir Cabang Hizbul Wathan (Kwarcab HW) Menganti, Gresik, sukses menggelar Kemah Besar Kepanduan dengan mengusung tema “Kreatif Kepanduan Cinta Nusantara” selama tiga hari, mulai tanggal 12 hingga 14 Desember 2025.

​Kegiatan ini sekaligus menjadi momen bersejarah dengan diresmikannya berdirinya Kwarcab HW Menganti. Kemah Besar ini diikuti oleh seluruh siswa Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti dari kelas 1 hingga 6, serta Pandu Athfal TK Aisyiyah 41 Menganti.

​Sambutan Hangat dan Harapan
​Acara pembukaan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 1 Menganti, Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Menganti, Pimpinan Cabang Aisyiyah, PC Nasyiatul Aisyiyah, PC Pemuda, dan Pimpinan Kwartir Daerah Hizbul Wathan (Kwarda HW) Gresik, serta beberapa tamu undangan.

​Dalam sambutannya, Ketua PCM Menganti, Ustadz Nur Syamsi, S.Ag, menyampaikan motivasi dan rasa bangga atas berdirinya Kwarcab HW di Menganti.

​”Kepanduan adalah salah satu cara untuk membangun karakter dan kreativitas anak-anak. Kami bangga Kwarcab HW bisa berdiri di Menganti. Semoga Kwarcab HW Menganti semakin Jaya dan istiqomah,” ujarnya.

​Sementara itu, Ketua Kwarcab HW Menganti, Riski Hermawan, menegaskan tujuan kegiatan ini.

“Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan kecintaan anak-anak kita terhadap Kepanduan, Nusantara, dan membangun karakter baik yang kuat,” jelasnya.

​Ragam Kegiatan Penuh Kreativitas
​Selama tiga hari, para peserta mengikuti beragam kegiatan yang dirancang untuk membangun kemandirian, disiplin, dan kreativitas. Materi-materi kepanduan, latihan baris berbaris, kemandirian memasak, dan disiplin menjadi menu harian.

​Aspek kreativitas juga ditingkatkan melalui kegiatan unik seperti berkreasi dengan botol galon bekas dan puncaknya adalah Pentas Seni Cinta Nusantara yang digelar pada malam hari. Pentas seni ini menampilkan: ​Kreasi semaphore ceria dari siswa kelas 1-3.

​Aneka penampilan kreasi dari masing-masing regu peserta kemah.
​Pentas seni tersebut dijamin meriah, kreatif, dan memukau para penonton, sekaligus menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan kecintaan terhadap Indonesia.

​Salah satu peserta, Nazwa Azzarain Antoro dari kelas 4 Buya Hamka, Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti, mengungkapkan kegembiraannya.

“Kami sangat senang sekali bisa mengikuti kegiatan kemah besar ini, 2 hari ini kami belajar banyak hal baru dan menyenangkan, rasanya ingin segera mengikuti kegiatan-kegiatan seru lainnya,” katanya antusias.

​Selaras dengan Tujuan Utama HW
​Berdirinya Kwarcab HW Menganti dan penyelenggaraan Kemah Besar Kepanduan ini diharapkan dapat selaras dengan tujuan utama Hizbul Wathan (HW).

Tujuannya adalah mendidik anak-anak agar menjadi pribadi Muslim sejati yang beriman, berakhlak mulia, berilmu, berteknologi, serta memiliki mental dan fisik kuat.

​Dengan demikian, mereka siap menjadi kader Persyarikatan Muhammadiyah, umat, dan bangsa, serta menegakkan nilai-nilai Islam dalam masyarakat, sambil terus meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap Nusantara.(*)

Penulis: Ali Muchtar


No More Posts Available.

No more pages to load.